Lapor Pak Bupati Mesuji Diduga Kades Bujung Buring Baru Dan Perangkatnya Jarang Ngantor
MerpatiPost.com // Mesuji (Lampung)
Diduga kantor Balai Desa Bujung Buring Baru, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Mesuji selalu kosong, Kamis (28/12/2023)
Hal ini katakan oleh beberapa awak media beberapa kali mengunjungi desa untuk melakukan silahturahmi namun balai desa selalu tutup.
Rais Kabiro Pepadi.news mengatakan saya udah beberapa kali mas main kembali desa tapi selalu tutup, informasi dari warga sekitar diduga kalo kadesnya aja tinggal Didesa Gedung Mulya bersama istri muda wajar ga bisa pantau perangkat desa kalo dia aja jarang ngantor,” Ujarnya.
Sementara Galih Santoso selaku Kepala Desa Bujung Buring Baru, saat coba di konfirmasi wartawan melalui via telp seluler dan WhatsApp tidak menjawab.
(TR) warga sekitar balai desa mengungkapkan’ memang setiap hari posisi kantor desa selalu sepi, biasanya kalau ada acara ataupun pertemuan penting baru mereka masuk kantor.
Lanjutnya “Tak seperti Desa lain, perangkat Desa kami ke Kantor hanya sekedar bersih – bersih dan menaikan bendera lalu pulang” cetusnya.
Ditempat terpisah Ketua LSM Pematank Ferdi Akbar mengatakan sesuai peraturan Permendagri nomor 84 tahun 2015 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK), perangkat Desa wajib ke Kantor.
“Tidak ada alasan malas ke Kantor karena hak sudah di perhatikan, kewajiban harus di laksanakan mengingat penghasilan tetap perangkat Desa mengalami kenaikan setara golongan llA.
Ferdi meminta kepada Camat dan Bupati Mesuji segera tegur keras kades Bujung Buring Baru yang diduga telah mengabaikan tugasnya,” Tutupnya.(Red)